Powered By Blogger

Sabtu, 16 April 2011

Lima Taruna AMI Segera Diperiksa



MAKASSAR--Lima taruna Akademi Maritin Indonesia (AMI) Veteran Makassar, yang terlibat pesta miras oplosan segera dimintai keterangan oleh penyidik Polsekta Mariso. Kelima korban tersebut tetap akan dimintai keterangan, apalagi pesta miras tersebut mengakibatkan seorang mahasiswa yang baru saja tiba dari kegiatan praktik berlayar yakni Anto Fadli meninggal dunia.
    "Prosesnya masih dalam tahan penyelidikan. Kita masih akan memintai keterangan mahasiswa yang di rawat di rumah sakit. Kita tunggu mereka sembuh dan siap diperiksa," ujar Kapolsekta Mariso, AKP Irene.
    Kelima taruna AMI Veteran Makassar yang bakal diperiksa penyidik Polsekta Mariso ini antara lain, Irfan, Roy Abadi, Jefri, Khaeril Anwar, dan Dwi Yan. Pihak penyidik Polsekta Mariso baru memintai keterangan sejumlah rekan korban yang banyak mengetahui kasus pesta miras di salah satu rumah kos di Jalan Tanjung Alang, Mariso beberapa waktu lalu.
    Terkait adanya dugaan tindak pidana dalam kasus ini, Irene enggan memberikan komentar. Sebelumnya beredar informasi kalau kasus pesta miras ini sempat terjadi percekcokan di tempat para taruna AMI tersebut menggelar pesta miras. "Hasil penyelidikannya nanti kita sampaikan lebih lanjut," ujar Irene.
    Humas RS Bhayangkara Makassar, Brigadir Irma Mayasari yang dikonfirmasi terpisah menyebutkan bahwa mahasiswa AMI Veteran Makassar yang sempat dirawat di RS telah keluar setelah dinyatakan sembuh dari pengaruh keracunan alkohol yang diderita mahasiswa AMI tersebut.
    Mahasiswa AMI Veteran ini sudah diizinkan pulang dokter yang menangani mereka setelah kondisi kesehatannya membaik. Mahasiswa AMI yang sedang menanti sanksi dari pihak kampus AMI Veteran Makassar ini sudah meninggalkan RS sejak Kamis lalu. (hamsah umar)
              

Tidak ada komentar:

Posting Komentar