Powered By Blogger

Jumat, 19 Oktober 2012

Infrastruktur Jalan Buruk, Ilham Kritik Syahrul


MAKASSAR, FAJAR--Penantang petahana Sulsel, Ilham Arief Sirajuddin mulai mengkritik buruknya infrastruktur yang ada di pedesaan. Kritik yang ditujukan kepada gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo disampaikan Ilham saat mengunjungi kampung halaman ibunya, Siti Sohra di Desa Matajang Lama, Kecamatan Maiwa, Enrekang.
"Apakah masyarakat masih mau memilih pemimpin yang sudah diberi  kesempatan tapi tidak merealisasikan janjinya?. Setelah diberi kesempatan empat tahun, baru kembali berjanji menuntaskan pembangunan. Apa yang mau dituntaskan padahal yang dibangun saja tidak tampak," kata Ilham di hadapan warga Enrekang, Selasa, 16 Oktober.
Di hadapan ratusan warga Enrekang dalam acara tudang sipulung, Ilham yang berpasangan Aziz Qahhar Mudzakkar coba memberikan pencerahan dan pendidikan politik pada masyarakat Enrekang. Dia mengajak masyarakat membandingkan prestasi kandidat yang akan berkompetisi pada pemilihan gubernur nanti.
Tudang sipulung ini digelar sekitar 40 kilometer dari Kota Enrekang melalui jalan terjal berliku dengan kondisi berkubang dan penuh batu cadas. Kendati harus melewati infrastruktur jalan yang buruk, Ilham menyatakan rasa syukurnya karena dapat bersilaturahmi dengan keluarganya di Desa Matajang yang jaraknya cukup jauh dan faslitas infrastruktur jalan sangat riskan.
  Kepada warga, IA berjanji jika dipercaya masyarakat, maka Ilham-Aziz akan mengutamakan infrastruktur jalan untuk mempermudah sarana transportasi dalam rangka mengembangkan potensi perekonomian di pedesaan. seperti durian, langsat, dan gula aren.
Kepala Desa Matajang Lama, Puang Karman dengan rambut gondrong terurai, meminta masyarakat se Desa Matajang Lama dan perwakilan beberapa desa sekitarnya, untuk menyatukan tekad mendukung dan memenangkan IA.
"Mariki satukan kata dan bulatkan tekad mendukung dan memenangkan saudara kita, sekampung kita," kata Karman, membakar semangat warganya.
Hadir Ketua Tim Pejuang Pemenangan Enrekang Jayadi, Wakil
Sekretaris DPD Demokrat Asrun Tukan, serta anggota DPRD Enrekang dari PPDI Zainal. Dari situ, Ilham menyambangi ratusan pemuda Kecamatan Cendana kemudian bersilaturahmi dengan komunitas pemuda di Kecamatan Enrekang. (hamsah umar)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar