*Disambut Ribuan Warga, Dijamu Ketua Golkar
MAKASSAR, FAJAR--Tidak kurang 20 ribu warga Bone dari berbagai pelosok menyambut dan tumpah di lapangan Mereka, Watampone untuk menghadiri halal bihalal akbar Ilham Arief Sirajuddin-Aziz Qahhar Mudzakkar (IA).
Acara ini digelar di depan rujab bupati Bone yang juga Ketua DPD Golkar Bone, Idris Galigo. Idris bahkan menjamu sarapan pagi Ilham di rujab. Pada kesempatan ini, Ilham merangkul dua cabup yang akan bertarung di Bone masing-masing Andi Irsan Idris (independen) serta Andi Taufan Tiro (PAN). Irsan yang tidak lain kader Golkar Bone memang sudah pernah menyatakan dukungannya terhadap pasangan IA bahkan siap bekerja memenangkannya.
Ilham di tempat ini bahkan secara khusus mengundang cabup Bone itu naik panggung mendampinginya termasuk Wakil Bupati Bone, Andi Said Pabokori yang kemudian arti senior Dewi Yull tampil menghibur dengan beberapa tembang religius.
Warga yang hadir di lapangan ini bahkan harus meluber ke badan jalan di empat sisi karena kapasitas lapangan tidak mampu memuat ribuan warga yang datang. Ilham sendiri sangat bangga karena mendapat sambutan meriah dari warga Bone.
Penasehat spiritual Ilham, Dr Rahman Qayyum tidak mau ketinggalan meminta warga Bone untuk setia terhadap pasangan Ilham-Aziz. "Orang Bone harus pilih figur yg terbukti berprestasi yang satu kata dengan perbuatan. Jika orang Bone tidak satu kata satu perbuatan bukan orang Bone namanya karena orang Bone menganut filosopi getteng, lempu na ada tongeng," imbuh Rahman Qayyum.
Dalam kunjungannya ke Bone, Ilham didampingi istri Aliyah Mustika . Di rujab bupati, Ilham disambut Idris dan istri bersama kerabatnya di depan pintu rumah kemudian dijamu sarapan pagi dengan ketupat, burasa, ikan asin, ayam kari, dan telur asin.
"Ini bentuk silaturahmi sesama warga Bone. Boleh juga ditafsirkan silaturahmi antara wali kota dan bupati. Kalau ada yang menafsirkan lain, terserah," kata Idris didampingi Andi Cicang.
Idris melanjutkan kalau silaturahmi dengan cagub Sulsel ini masih dalam suasana Idulfitri serta momen untuk memaafkan sesama muslim. Kendati pertemuan ini erat kaitannya dengan politik, namun Ilham berharap pertemuan dengan Ketua Golkar Bone ini tidak perlu dikaitkan dengan momen politik.
Dalam pertemuan ini, Ilham dan Idris menyempatkan diri berfoto bersama sembari salam komando. Momoentum ini disaksikan putranya, Andi Cicang. Para fotografer tak lupa mengabadikan moment yang dianggap langka ini.
Di Bone, Ilham juga melakukan silaturahmi Ketua Pengurus Cabang Muhammadiyah Bone Tahir Arfah. Sejumlah pemuka agama yang hadir menyatakan dukungan ke Ilham-Aziz.
Tahir mengaku pertemuannya dengan Ilham ibarat mimpi yang terwujud. "Sudah lama saya mau ketemu Pak Ilham, ini sama seperti mimpi yang menjadi kenyataan," kata Tahir.
Ilham juga menghadiri persta pernikahan salah seorang tokoh masyarakat Kindang, Bone. "Ini ada calon gubernur, calon bupati Bone dan calon penasihat gubernur," kata Ilham sembari mengarahkan pandangannya ke Idris.
Mendengar candaan Ilham, Idris menimpali. "Siapa takut. Siapa yang takut berfoto bersama maka jangan masuk ke sini," kalimat itu menjawab tawaran Ilham untuk mejadi calon penasihat gubernur. (hamsah umar)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar