Powered By Blogger

Sabtu, 10 September 2011

Pelek Mudah Dibersihkan


PELEK kendaraan bermotor utamanya mobil memiliki daya tarik tersendiri, dalam mempercantik penampilannya. Bahkan, tidak jarang pelek ini menjadi salah satu tolak ukur untuk menggambarkan suatu kendaraan memiliki keunggulan dibanding kendaraan lainnya.
Bahkan jika sebuah mobil memiliki pelek yang terlihat lebih keren, dapat dipastikan bahwa kendaraan tersebut memiliki perubahan pada berbagai interiornya. Makanya, pergantian pelek mobil menjadi buruan tersendiri kalangan pencinta mobil modifikasi di daerah ini. Salah satu alasannya agar mobil tampak lebih mewah dan elegan saat dipandang mata.
Biasanya, mobil yang telah dimodifikasi lebih memilih menggunakan pelek dengan lingkaran yang lebih besar dibanding standar. Pelek kebanyakan yang menjadi pilihan adalah yang berukuran 17 inci hingga 18 inci. Pelek ukuran ini dianggap cocok untuk mobil yang mengendepankan style, maupun kenyamanan berkendara.
Begitu juga dengan mobil Baleno milik Budi yang satu ini. Untuk persoalan pelek, budi  menggunakan pelek Vip Status dengan lingkaran 17 inci. Lingkaran pelek sebesar itu kemudian menyesuaikan dengan ban dengan diameter 40 mm. Kombinasi ini menurut Budi terlihat lebih serasi  dan cocok sehingga kesan elegan benar-benar terasa dengan pilihan pelek dan ban ini.
Yang menjadi kelebihan dari pelek jenis ini, karena kemudahannya untuk dibersihkan. Dengan jumlah jari-jari hanya tujuh jari-jari, debu yang menempel pada pelek baik bagian luar dan dalamnya bisa dengan mudah dibersihkan. "Kita memang mencari pelek yang terlihat cantik dan juga mudah untuk dibersihkan. Sehingga kondisi mobil bisa terlihat bersih.
Untuk komponen audio, Budi mengaku sentuhan audio pada mobilnya ini sudah menjadi trend di daerah ini. Perangkatnya terdiri dari subwoofer dua unit, power dua unit, speaker enam unit, satu  unit kapasitor, serta perangkat lainnya.  "Konsepnya seperti biasa, kita cuma inginkan suara yang dihasilkan dari audio itu  bisa maksimal dan nyaman saat memutar musik," kata Budi. (hamsah umar)                

Tidak ada komentar:

Posting Komentar