Powered By Blogger

Kamis, 05 Juli 2012

Elektabilitas Garuda-Na Naik 1,29 Persen


*Klaim RepublikaN 

MAKASSAR, FAJAR--Pasangan Andi Rudiyanto Asapa-Andi Nawir Pasinringi (Garuda-Na) sebagai cagub Sulsel berhasil menaikkan elektabilitasnya dengan angka cukup baik 1,29 persen. Saat ini, tingkat elektabilitas Rudi-Nawir berada pada angka 8,3 persen dari sebelumnya 7,01 persen.
Persentase kenaikan tingkat elektabilitas Rudi-Nawir ini berdasarkan survei internal yang dilakukan tim Garuda-Na yang dilakukan akhir Juni lalu. Kendati hanya menaikkan 1,29 persen, namun kenaikan ini cukup menggembirakan bagi pasangan yang belum memastikan kendaraan untuk mendaftar di KPU ini. "Angka 1,29 persen itu bukan hitungan bulan tapi beberapa pekan saja. Kalau trend peningkatannya terus terjadi, itu akan sangat menentukan pemenangan Garuda-Na di pilgub," tandas Ketua Tim Pemenangan Garuda-Na, Andi Sugiarti Mangum Karim, Rabu, 4 Juli.
Survei internal yang dilakukan Rudi-Nawir ini tidak sekadar mengukur peningkatan elektabilitas, juga melihat di wilayah mana dia unggul dan lemah. Begitu juga apa yang menjadi kelebihan dan kekurangannya. Sehingga dari survei ini Rudi-Nawir bisa lebih memaksimalkan kerja politik berikutnya.
Bahkan pasangan ini sudah mulai berani mengklaim unggul di beberapa kabupaten di Sulsel seperti Sinjai, Bulukumba, Bone, Ajatappareng (Parepare, Pinrang, Sidrap), Toraja, dan Toraja Utara. "Di wilayah itu kita sudah dominan. Kita akan terus bekerja guna memaksimalkan potensi yang ada," tambah fungsionaris DPD Gerindra Sulsel, Chalik Suang.
Terkait keraguan sejumlah kalangan tentang kendaraan yang akan dipakai Garuda-Na, Chalik menegaskan pasangan ini tetap maju melalui partai politik. Bahkan, Partai RepublikaN yang disebut-sebut sudah merekomendasikan pasangan Ilham Arief Sirajuddin-Aziz Qahhar Mudzakkar (IA) juga diklaim berada di belakang Rudi-Nawir.
Chalik menyebut, rekomendasi yang mendukung IA baru sebatas DPD RepublikaN Sulsel. Chalik memastikan DPP RepublikaN sudah ada rekomendasinya untuk pasangan Rudi-Nawir. Sementara untuk PKS dan Hanura, pasangan ini masih menaruh optimis bisa mendapatkan dukungan kedua partai ini. Chalik menepis anggapan pasangan ini akan mempersiapkan diri maju melalui jalur perseorangan.
Plt Wakil Ketua DPD Hanura Sulsel, Imbar Ismail menyatakan bahwa dalam pengusulan cagub Sulsel Hanura ke DPP, nama pasangan Rudi-Nawir tetap diajukan bersama Ilham-Aziz. "Dia kan mendaftar sehingga tidak bisa juga kita tidak kirim ke DPP. Cuma ada catatan yang kita sampaikan bahwa Rudi-Nawir tidak mengikuti pemaparan visi-misi," kata Imbar.  
Ketua DPD RepublikaN Sulsel, Sulthani menepis klaim Rudi-Nawir kalau partai ini mendukung pasangan tersebut. "Tim pejuang dan tim legal IA sudah saksikan sendiri di DPP kalau rekomendasi akan ke IA. Memang, rekomendasi DPP itu belum ada di tangan saya," kata Sulthani. (sah)                        

Tidak ada komentar:

Posting Komentar