Powered By Blogger

Jumat, 15 Juni 2012

Andry-Adil Janji Siapkan Lapangan Kerja


MAKASSAR, FAJAR--Memiliki latar belakangan pengusaha sekaligus politisi,  calon wali kota Makassar, Andry Arief Bulu menebar janji untuk membuka lapangan kerja bagi 200 ribu pekerja baru di Makassar.
Janji untuk membuka 200 ribu lapangan kerja baru ini disampaikan politisi Demokrat Sulsel ini saat silaturahmi dengan ratusan masyarakat di Kecamatan Wajo. Andry optimis mampu membuka 200 ribu lapangan kerja baru di Makassar, dengan alasan daerah ini merupakan kota dengan tingkat pertumbuhan ekonomi yang cukup pesar.
Sebagai gerbang kawasan timur Indonesia, Andry menyebut banyak investor asing maupun lokal berlomba membuka usaha di Makassar, sehingga ini menjadi peluang besar terbukanya lapangan kerja bagi masyarakat."Untuk membuka lapangan kerja, keterlibatan pemerintah menfasilitasi terbukanya 200 ribu lapangan kerja baru dibutuhkan," beber Andry.
Mantan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Sulsel ini akan membenahi faktor penunjang terbukanya lapangan kerja baru seperti transportasi sehingga meminimalisir kemacetan, tanpa harus merugikan salah satu pihak. "Konsep bagaimana Makassar bebas macet sudah dibahas tim pemenangan," kata master campaign Andry, Wachyudi Muchsin.
Sementara, Ketua DPP PDK Sulsel, Adil Patu yang juga cawali Makassar 2013 memaparkan angka kemiskinan dan penggangguran di Makassar masih sangat tinggi. Pencari kerja misalnya saat ini mencapai 600 ribu orang. Pencari kerja ini tidak memiliki banyak keterampilan, modal usaha.
"Untuk menyelesaikan ini, Adil akan menjadikan program penyediaan bursa kerja, dan akan mengundang banyak investor menanamkan midalnya di Makassar," kata tim Adil, Baharuddin Solongi saat temu konstituen Adil Patu di Kecamatan Mariso.
Di Makassar, masih banyak tenaga kerja perempuan yang kurang mendapat akses pekerjaan. Di pihak lain, tingkat pertumbuhan penduduk semakin meningkat sementara tidak dibarengi dengan lapangan kerja baru. Makanya, masalah lapangan kerja ini juga akan menjadi perhatian Adil ketika dipercaya menjadi wali kota Makassar ke depan. (hamsah umar)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar