Powered By Blogger

Senin, 26 November 2012

Gubernur Sulsel Diadukan ke Presiden


*Setelah Abaikan Perintah PTUN

MAKASSAR, FAJAR--Cagub petahana Sulsel, Syahrul Yasin Limpo diadukan ke Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono oleh Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Makassar, terkait ketidakpatuhan terhadap putusan pengadilan yang telah berkekuatan hukum tetap.
Aduan Ketua PTUN Makassar ke presiden ini tertuang dalam surat nomor W4-TUN 1/2030/AT.01.06/XI/2012 tertanggal 23 Nopember 2012. Syahrul diadukan ke presiden dalam kapasitasnya sebagai gubernur Sulsel saat ini. Dalam surat PTUN Makassar yang ditandatangani Priyatmanto Abdoellah, meminta SBY sebagai pemegang kekuasaan pemerintahan tertinggi untuk memerintahkan gubernur selaku tergugat/termohon eksekusi untuk melaksanakan putusan PTUN Makassar.
Putusan PTUN dimaksud yakni putusan nomor 43/G.TUN/2011/P.TUN. Mks terkait perintah untuk mengembalikan hak dan martabat Andi Muttamar Mattotorang (penggugat) sebagai Ketua DPRD Bulukumba.
Beberapa pekan lalu, PTUN Makassar juga telah mempublikasikan/mengiklankan sikap Syahrul yang menolak melakukan putusan hukum yang sudah berkekuatan hukum tetap.
Dalam kasus ini, Muttamar menggugat SK gubernur yang melakukan pergantian Ketua DPRD Bulukumba, dan kemudian menunjuk Hamzah Pangki sebagai penggantinya. Setelah proses hukum panjang, PTUN Makassar membatalkan SK  nomor 2424/VII/2011 tentang peresmian pemberhentian dan pengangkatan penggantian antar waktu ketua DPRD Bulukumba. "Saya telah menerima salinan surat ketua PTUN Makassar yang melaporkan Gubernur Sulsel ke presiden," kata Muttamar melalui ponselnya, Minggu, 25 November.
Laporan PTUN Makassar ini juga ditembuskan ke Ketua DPR RI dan DPRD Sulsel. Lembaga legislatif selaku lembaga perwakilan rakyat menjalankan fungsi pengawasan atas penyelenggaraan pemerintahan, khususnya yang berkaitan dengan pelaksanaan putusan pengadilan.
Pengacara Muttamar, Andi Cakra gubernur diadukan ke presiden karena dianggap melawan putusan pengadilan. "Padahal siapapun di negeri ini, tidak boleh ada yang melawan putusan pengadilan, apalagi kalau sudah berkekuatan hukum tetap," ucap Cakra.
Dalam pasal 116 UU Nomor 51 ahun 2009  tentang perubahan kedua atas UU Nomor 5 Tahun 1986 tentang Peradilan Tata Usaha Negara. Cakra juga mengingatkan bahwa pengangkatan Hamzah Pangki sebagai Ketua DPRD Bulukumba sudah tidak sah dan cacat hukum, sehingga kebijakannya pun cacat hukum.
"Semua keputusan Hamzah Pangki atas nama ketua dewan ilega. Penegak hukum bisa melakukan penyidikan karena ada perbuatan melawan hukum yang dilakukan," lanjut Cakra. (hamsah umar)

Asri Anas: IA Bebas Rasional


MAKASSAR, FAJAR--Ketua Panitia Urusan Rumah Tangga (PURT) DPD RI, Asri Anas menyebut Kartu Semangat Baru, yang diluncurkan Ilham Arief Sirajuddin-Aziz Qahhar Mudzakkar (IA) adalah program luar biasa.
"Saya sudah keliling Indonesia menyaksikan pilgub maupun Pilbup, namun belum ada yang sesempurna yang ditawarkan di Kartu Semangat Baru yang berisi 9 bebas IA. contoh saja gubernur DKI Joko Widodo juga menawarkan kartu sejenis tapi hanya pada sisih kesehatannya saja, gubernur papua hanya fokus pada segmen pendidikannya saja, sementara kebutuhan dasar lainnya terpenggal," kata Asri Anas.
Anggota DPD asal Sulbar ini mengatakan Ilham memiliki pengalaman di bidang ini, begitu juga Aziz. "Setelah kami kaji dan pelajari dari pembangunan daerah di seluruh Indonesia, kami menghitung anggaran yang dibutuhkan dan ternyata program ini logis dan bisa direalisasikan," lanjutnya.
Pemenuhan kebutuhan dasar ini, sudah menjadi kewajiban pemerintah, namun memberikan jaminan kepada setiap warga untuk memperoleh kebutuhan dasar seperti yang tertera pada kartu semangat baru. Itu yang luar biasa.
Sementara itu, Ratusan warga Pinrang antusias mendapatkan kartu IA 9 Bebas. Tim khusus distribusi kartu semangat baru berhologram ini membuka posko di sejumlah titik di Pinrang dua hari terakhir.
Tim khusus distribusi kartu IA membuka posko kartudi Desa Mattunru-tunrue, Kecamatan Cempa, yang berpenduduk sekitar 2 ribu jiwa.
Posko dibuka bersamaan dengan agenda silaturahmi kandidat gubernur pencetus kartu pro rakyat di daerah yang berjarak 14 km dari kota Pinrang.
Warga yang tadinya khidmat mendengarkan sambutan silaturahim Ilham-Aziz yang tampil bergantian, berbondong ke posko pendistribusian kartu yang jaraknya sekitar 30 meter dari lokasi acara. Sehari sebelumnya, distribusi kartu IA yang dikoordinir  Rizal, di Ujung Lero, Kecamatan Lasuppa. Ada ratusan kartu sudah terbagi atau setidaknya 250 kartu.
"Animo masyarakat cukup tinggi mendapatkan kartu ini. Hanya saja mereka belum membawa kartu keluarga dan pengenal sehingga kami belum memberikan kartu. Kami tertib administrasi,"  kata Rizal.
Acara dihelat kerjasama Tim Pemenangan Pejuang IA Pinrang yang dipimpin AM  Kudri, Ketua TPP IA Pinrang. Hadir sekitar tiga ribuan warga.
"Padahal  kami tidak menyebar undangan tapi ini panggilan nurani rakyat untuk hadir untuk mendengar dan melihat secara langsung sosok Ilham-Aziz," kata Rizal. (hamsah umar)

IA Ajak Warga Ramai-ramai Mencoblos


*Kutip Iklan Sosialisasi KPU

MAKASSAR, FAJAR--Anggota DPD RI asal Sulsel yang saat ini mendampingi Ilham Arief Sirajuddin bertarung di pilgub Sulsel, 22 Januari 2013 mengajak warga Sulsel memerangi narkoba.
Ajakan ini disampaikan Aziz saat silaturahmi di Pasar Pekkabata yang digelar Dupan Community dan diprakarsai tokoh Pinrang Haji Gode, Minggu, 25 November. Peredaran dan penggunaan narkotika dan obat terlarang telah merusak generasi bangsa dan sendi-sendi kehidupan sehingga patut diperangi peredarannya. "Apalagi Pinrang dan Sidrap sudah mulai menjadi tempat peredaran obat terlarang ini," kata Aziz.
Di tempat ini, Ilham menyampaikan permohonan maaf pada Panwaslu Pinrang bersilaturahmi dengan warga. Ini semata untuk lebih mendekatkan diri kepada rakyat.
Mengutip iklan layanan KPU, Ilham mengingatkan masyarakat Pinrang berbondong-bondong ke tempat pemungutan suara (TPS) menggunakan hak pilihnya, pada 22 Januari 2013 agar hasil pilgub bisa lebih demokratis. Partisipasi pemilih menjadi cerminan pilihan rakyat. "Satu pilihan menentukan masa depan Sulsel yang lebih baik," kata Ilham.
Ilham mempersilahkan masyarakat memilih satu di antara tiga pasangan calon saat mencoblos di TPS. Satu pasangan calon itu harus diketahui latar belakang dan visi misinya, serta komitmennya, buka janji politik maupun retorika.
Yang terpenting masyarakat harus tahu bahwa ada kartu IA 9 bebas sebagai komitmen politik IA. "Namun bukan waktunya kami jelaskan isinya nanti disemprit panwaslu," katanya.
Hanya, masyarakat perlu tahu kartu ini berlaku jika Ilham-Aziz gubernur dan wakil gubernur. Jika  tidak, kartu itu tidak bermanfaat. penentunya berada pada tanggal 22 Januari 2013. Hasil pemilihan gubernur menentukan nasib kartu ini, bermanfaat atau tidak.
Di Pinrang, pasangan urut 1 ini keliling pasar. IA mengelilingi Pasar Bungi dan Pasar Pekkabata, Kecamatan Duampanua. "Ini aslinya yang datang. Kalau biasanya hanya lihat gambar, sekarang sudah orangnya," kata Ilham kepada pedagang.  Pedagang tampak surprise melihat kedatangan Ilham yang hanya mengenakan tshirt orange, jeans biru dan sandal jepit.
Nani, 35 salah pengunjung pasar menyalami Ilham dan memperkenalkan diri sebagai pendukung fanatiknya. "Saya pendukung bapak. Saya melhat tidak program calon gubernur yang lebih baik dari program Pak Ilham-Aziz.  Semoga terpilih Pak, Insya Allah, Amien," katanya.
Di Pasar Pekkataba, Aziz menyempatkan diri mencukur rambut di tukang cukur rambut. "Kebetulan rambut saya agak panjang. Mau dipangkas sedikit," kata Aziz kepada tukang cukur.
Usai pangkas rambut, Aziz membayarnya dengan selembar uang Rp 50 ribu. Kendati ditolaknya, Aziz memaksanya. "Ini rezeki dari Allah SWT," kata Aziz. (hamsah umar)

Garuda-Na Janjikan Pupuk Murah bagi Petani


MAKASSAR, FAJAR--Sektor pertanian tampaknya bakal menjadi perhatian khusus pasangan Andi Rudiyanto Asapa-Andi Nawir Pasinringi (Garuda-Na), ketika terpilih gubernur 22 Januari 2013.
Selain bantuan 23 ribu traktor bagi petani serta pembangunan seribu infrastruktur irigasi, pasangan ini juga menjanjikan ketersediaan pupuk murah. Selama ini, para petani di daerah masih sering mengeluhkan harga pupuk yang sulit dijangkau petani termasuk kadang langka.
Program ketersediaan pupuk murah ini disampaikan Garuda-Na saat melakukan silaturahmi dengan para petani palawija di Desa Pana, Kecamatan Alla, Enrekang, Minggu, 25 November.
Petani di daerah ini berharap Garuda-Na bisa memberikan prioritas ketersediaan pupuk murah, terjangkau, dan mudah diperoleh ketika terpilih jadi gubernur mendatang. "Persoalan pupuk malah, langka atau sulit diperoleh petani saat dibutuhkan akan jadi prioritas kita ke depan.  Program Garuda-Na memberikan subsidi pupuk yang dibutuhkan para petani," kata cawagub urut 3, Nawir.
Kepada Rudi-Nawir, petani palawija di desa ini mengeluhkan susanya memasarkan hasil pertanian mereka (kentang, tomat, bawang dan sayur-sayuran lainya) saat musim panen tiba. Padahal, saat musim panen tiba, produksi palawija di daerah ini melimpah. Terkadang, produksi palawija petani di daerah ini membusuk karena akses pasar yang terbatas sementara produksi melimpah.
Untuk akses pasar, bupati Sinjai dua periode mengatakan, salah satu langkah yang akan dilakukan Garuda-Na adalah mewajibkan swalayan dan toserba untuk memasarkan hasil pertanian lokal. Juga, akan mengupayakan adanya investor untuk pengolahan hasil produksi palawija petani.
Sehari sebelumnya (Sabtu malam), Garuda-Na melakukan silaturahmi dengan Ketua DPD PAN Enrekang, Muslimin Bando di Sudu. Selain dengan cabup Enrekang ini, Rudi-Nawir juga melakukan pertemuan dengan sejumlah kader PAN di daerah ini.
Sekadar diketahui, PAN pada pilgub Sulsel 2013 mendatang mengusung cagub petahana, Syahrul-Agus, namun dukungan PAN tersebut tidak memaksakan kadernya untuk memilih pasangan ini. Deklarator PAN, Amien Rais bahkan menyerukan kadernya di Sulsel mendukung Ilham-Aziz. (hamsah umar)      

Minggu, 25 November 2012

DPT Pilgub Sulsel 5.927.336 Juta


MAKASSAR, FAJAR--24 KPU kabupaten/kota di Sulsel resmi menetapkan rekap daftar pemilih tetap (DPT) untuk pilgub Sulsel, 22 Januari 2013 mendatang.
Berdasar data yang diperoleh dari KPU kabupaten/kota di Sulsel, jumlah DPT pilgub Sulsel yang ditetapkan KPU sebanyak 5.927.336 juta jiwa. Dari 24 kabupaten/kota itu, Makassar menempati urutan teratas dengan jumlah DPT sebesar 1.046.285 jiwa.
Jumlah DPT tersebut berkurang sebanyak 218.815 jiwa dari jumlah DP4 sebanyak 1.265.100. Sedang DPS sebelumnya ditetapkan sebanyak 1.049.700 orang.
Ketua Devisi Teknis Pemilu KPU Makassar, Izzdin Idrus menyebutkan baik DP4 dan DPS, pemilih Makassar mengalami penurunan. Peningkatan jumlah pemilih di Makassar ini tidak terlalu signifikan dibanding pemilu presiden (pilpres) 2009 lalu. Saat itu, jumlah DPT pilpres Makassar ditetapkan sebanyak 1.016.000 orang.
Izzdin menyebut, pengurangan daftar pemilih dari DP4 dan DPS itu karena berbagai alasan yakni pemilih ganda, sudah meninggal dunia, dan alasan lainnya.  
Ketua Devisi Teknis Pemilu KPU Sulsel, Ziaur Rahman Mustari menyebut pleno penetapan DPT di 24 kabupaten/kota berjalan sesuai tahapan yang telah ditetapkan. Rencananya KPU Sulsel akan melakukan rapat koordinasi dengan KPU se-Sulsel pada 25-26 November mendatang. "Kita undang semua dulu KPU kabupaten/kota sebelum kita plenokan 27 November," kata Ziaur Rahman.  
Sebelumnya, sempat terjadi kesalahan input daftar pemilih di KPU Maros hingga menetapkan DPT sebesar 351.672 orang. Namun setelah dicermati KPU Sulsel dengan melihat DPS yang ditetapkan, KPU Maros kemudian melakukan koreksi ulang.
"Hasil koreksi yang dilakukan KPU Maros dan ditetapkan tadi itulah yang bersifat final. Sebelumnya memang sudah ada ditetapkan, tapi ternyata ada kesalahan dalam penginputan data sehingga dilakukan koreksi ulang. Hasilnya wajib pilih Maros di angka 238 ribu orang," kata Ziaur Rahman.  (sah)  

1.Makassar: 1.046.285
2. Maros: 238.672
3. Pangkep: 242.515
4. Barru: 126.387
5. Parepare: 100.810
6. Sidrap: 221.424
7. Palopo: 111.562
8. Luwu: 247.801
9. Luwu Utara: 223.470
10. Luwu Timur: 187.007
11. Toraja: 154.605
12. Toraja Utara: 153.317
13.  Bone: 560.304
14. Soppeng: 185.815
15. Wajo: 318.723
16. Enrekang: 142.586
17. Bulkum: 315.814
18. Selayar: 88.564
19. Bantaeng: 136.389
20. Sinjai: 179 748
21. Jeneponto: 283.728
22. Takalar: 209.361
23. Gowa: 505.885
24. Pinrang: 298236

Total: 5.927.336